mahendrabudaya
Aug 31
247
1.9K
72.2%
Saat ini, penting bagi kita untuk mewariskan warisan budaya kita ke generasi penerus, maka perlu satu cara baru untuk pemajuan kebudayaan. Untuk itu program @indonesiabertutur hadir untuk menarasikan warisan budaya dengan cara kekinian. Intur yang terdiri dari Festival Cahaya, Pameran Expanded Media, Pertunjukan Seni Kontemporer, Festival Film Tari, Panggung Senja dan lainnya akan melibatkan 900 pelaku budaya.
Diharapkan ini dapat menjadi sumber edukasi, inspirasi, dan pengalaman baru bagi masyarakat, terutama generasi muda. Intur merupakan cara baru untuk memajukan kebudayaan dengan cara kekinian dengan teknologi sehingga terlihat spektakuler dan keren.
Siang tadi, saya bersama Dirjenbud ( @hilmarfarid ), Dir Artistik Intur ( @suryodarmomelati ), dan Ikon Intur 2022 artis peraih penghargaan Berlin International Film Festival Laura Basuki ( @laurabas ) telah melakukan Konferensi Pers Intur.
Indonesia Bertutur 2022 akan dilaksanakan pada 7-11 September 2022 mulai pukul 16.00 sampai malam di Kawasan Candi Borobudur, GRATIS!
Bakal banyak atraksi maupun penampil yang akan memeriahkan Intur seperti Tulus, Ardhito Pramono, Letto, Senyawa, dan lain-lain. Selain itu, yang tak kalah istimewa adalah rangkaian video mapping yang untuk pertama kalinya dilakukan di Borobudur layaknya festival cahaya.
Tunggu satu minggu lagi ya! Ramaikan yuk!
#borobudur #indonesiabertutur2022 #kebudayaan #festivalcahaya #expandedmedia #budayasaya
mahendrabudaya
Aug 31
247
1.9K
72.2%
Cost:
Manual Stats:
Include in groups:
Products:
